Anda Direndahkan-Nya atau Ditinggikan-Nya?


6 Desember 2019

Mazmur 75:6-7
Sebab bukan dari timur atau dari barat dan bukan dari padang gurun datangnya peninggian itu, tetapi Allah adalah Hakim: direndahkan-Nya yang satu dan ditinggikan-Nya yang lain.

Kita sering berpikir dan berupaya agar dari berbagai arah, baik barat maupun timur, untuk dapat membuat kita ditinggikan dan mendapat kehormatan. Mungkin juga dari utara dan selatan, bahkan dari padang gurun kita harap-harapkan kemuliaan itu datang buat kita.

Akan tetapi bagi orang yang telah percaya, kehormatan dan kemuliaan datang dari ATAS... dari Allah.

Tanpa bermaksud mengabaikan, meski banyak kehormatan dan kemuliaan kita peroleh di dunia ini, namun bila Allah kelak merendahkan kita, apalah artinya? 
Sia-sia !

Oleh sebab itu marilah kita hidup dengan cara sedemikian rupa, sehingga Nama Allah dimuliakan dan dijunjung tinggi. Dan pada gilirannya dan waktu yang Allah tentukan, kitapun dimuliakan dan ditinggikan Allah dengan cara-Nya.
P u j i  T u h a n   ! !

Selamat belajar.
Selamat beribadah 
Selamat melayani.

Tuhan memberkati kita.
Amin.

Salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...