Kemanakah aku dapat pergi dari Tuhan?

11 Oktober 2018

Mazmur 139:7-12   
Ke mana aku dapat pergi menjauhi roh-Mu, ke mana aku dapat lari dari hadapan-Mu? 
Jika aku mendaki ke langit, Engkau di sana; jika aku menaruh tempat tidurku di dunia orang mati, di situ pun Engkau.
Jika aku terbang dengan sayap fajar, dan membuat kediaman di ujung laut, juga di sana tangan-Mu akan menuntun aku, dan tangan kanan-Mu memegang aku. Jika aku berkata: "Biarlah kegelapan saja melingkupi aku, dan terang sekelilingku menjadi malam," maka kegelapan pun tidak menggelapkan bagi-Mu, dan malam menjadi terang seperti siang; kegelapan sama seperti terang.

Bagian Mazmur Daud di atas mengingatkan kita akah KEMAHAHADIRAN ALLAH

Teringat dulu semasa kecil, dimanapun berada, kalau ayah dan ibu ada, pikiran jadi tenang. Walau orang tua saya terbatas dan tentu tiidak banyak hal yang dapat dia lakukan, namun melihat mereka ada, hati jadi tenang dan tenteram. Kalau ada apa-apa, rasanya bisa minta tolong. Kekuatan dan kemampuan rasanya bertambah dan digandakan jika mereka ada.

Kita memiliki Allah yang sungguh-sungguh berkuasa penuh. Dia adalah BAPA kita. Kita anak-Nya. Kita milik-Nya. Allah adalah jaminan kita yang sesungguhnya. 

Dia Maha Hadir
Dia tidak dibatasi oleh ruang maupun waktu. 
Dia bebas dan merdeka. 
Dia tidak bergantung kepada apapun. 
Dia tidak bergantung kepada siapapun.

Segala sesuatu bukan hanya milik-Nya, tetapi Dia penciptanya.
Agung dan Terpujilah DIA

Biarlah kita berbahagia bukan karena kita merasa memiliki apa, namun karena kita ini milik SIAPA. Betapa  beruntungnya kita menjadi milik Allah.

Doaku...
Bapa Yang Maha Baik, terima kasih karena aku ini milik-Mu. Terima kasih karena Engkau memperlakukan aku sebagai anak-Mu. Biarlah aku terus merindukan-Mu. Aku rindu dan berusaha menjadi anak-Mu yang baik dan manis. Aku sadar sering hidup tidak sesuai dengan apa yang Engkau mau. Tapi aku tidak mau undur... aku tidak mau berhenti... aku tidak mau mengakhiri... aku akan maju lagi... maju lagi bersama-Mu ya Bapaku Yang Maha Baik. AMIN...

Selamat belajar.
Selamat bekerja.
Selamat beraktifitas.
Selamat melayani.

Kehadiran Tuhan membawa damai dan ketenteraman bagi kita. Amin.

Salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...