Berbahagialah yang Kesukaannya Firman Tuhan


25 Agustus 2019

Mazmur 1:1-2 
Berbahagialah orang yang tidak berjalan menurut nasihat orang fasik, yang tidak berdiri di jalan orang berdosa, dan yang tidak duduk dalam kumpulan pencemooh, tetapi yang kesukaannya ialah Taurat TUHAN, dan yang merenungkan Taurat itu siang dan malam.

Ada seorang sahabat yang sangat suka mancing. Kemanapun dia pergi, tak lupa selalu membawa seperangkat alat pancing beserta umpannya. Sekilas tampak repot, tapi yang namanya hobby... tidak masalah baginya. 

Begitupun kalau berbicara, asal temanya tentang memancing ikan, dia selalu semangat berbicara soal itu. 

Apa yang kita suka?

Apa yang kita sukai akan terus berada dalam hati dan pikiran. Bila ada waktu senggang, kita akan lakukan itu. Bahkan jika kita sibuk dan repotpun, kita akan adakan waktu untuk itu. Yang kita sukai akan menjadi prioritas... menjadi hobby... menjadi kebiasaan. Tak akan pernah habis kausa kata kita bila berbicara dengan apa yang kita suka. 

Bagaimana dengan firman Tuhan?
Apakah kita suka?
Apakah bila kita sibuk atau sedang repotpun,  kita tetap adakan selalu waktu untuk merenungkan firman-Nya?

Pamazmur katakan berbahagia orang yang merenungkan firman Tuhan siang dan malam. Siang dan malam artinya setiap waktu... dalam pertukaran waktu... dari waktu ke waktu.

Firman Tuhan membuat iman kita subur bertumbuh dan itu sangat perlu. Firman Tuhan membuat kita kuat. Firman Tuhan menyegarkan pikiran dan jiwa. Tentu inipun juga sering ada hubungannya dengan kesehatan fisik kita juga.

Karena itu jangan lewatkan hari-hari kita tanpa diisi oleh kebenaran firman Allah. 

Hari inipin mari kita bergegas melangkah ke Rumah Tuhan untuk mendengar dan merenungkan firman-Nya.

Selamat Hari Minggu.
Selamat beribadah.
Selamat melayani.

Tuhan menyertai dan memberi damai serta sukacita kepada segenap kita.
Amin

Salam dan doa, 
Alamta Singarimbun-Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...