Allah adalah Pemimpin Kita


18 September 2019

1 Korintus 3:6-7 
Aku menanam, Apolos menyiram, tetapi Allah yang memberi pertumbuhan. 
Karena itu yang penting bukanlah yang menanam atau yang menyiram, melainkan Allah yang memberi pertumbuhan

Kita sungguh bersyukur karena Allah berkenan melibatkan kita dalam rencana-Nya atas dunia ini. 

Apapun peran kita, tidaklah masalah, asalkan itu memang benar-benar panggilan hidup kita. 

Rasul Paulus mengatakan ada yang menanam, ada yang menyiram. Atau dua-duanya. 

Boleh jadi kita menolong yang menyiram atau mendukung yang menanam. 

Atau kita yang ditolong dalam menanam dan dibantu untuk menyiram.

Bayangkanlah kita dalam sebuah pertempuran. Ada pasukan infantri di front depan, didukung bantuan tempur artileri dari belakang. Juga ada pasukan kaveleri dengan kuda, panser dan tanknya mendukung. Ada pasukan Angkatan Udara dengan pesawatnya yang canggih menolong. Ada Angkatan Laut yang membela kita dengan kapal perangnya yang tangguh. Sebelumnya ada pasukan khusus mendahului. Ada intel mencari informasi. Dan sebagainya. 

Semua itu penting dan harus bersatu. Harus ada komando dari seorang pimpinan agar koordinasi jelas. Tujuannya adalah kemenangan. 

Begitulah kita. Apapun peran kita dalam pelayanan dan pekerjaan Tuhan, kita sama-sama berjuang melayani. 

Mari kita lakukan pelayanan kita dengan baik dan penuh dedikasi kepada Allah yang kita kenal dalam Yesus.

Allah adalah PEMIMPIN kita. 
Allah yang terpenting dalam pelayanan kita. 
Allah yang utama. 
Allah yang memberi pertumbuhan.  
Allah yang harus kita dengar dalam pelayanan kita. 
Orientasi dan fokus dalam pelayanan kita adalah DIA

Yang penting ajaran kita jangan melenceng dari ajaran Yesus. Periksa dan kontrol apa yang kita ajarkan berdasarkan kebenaran Injil. Harus seperti itu!

Dengan setia dan semangat serta penuh keyakinan didasarkan kasih kita kepada Allah, marilah kita kosisten hidup melayani dalam panggilan kita.

Selamat belajar 
Selamat bekerja.
Selamat melayani.

Tuhan menyertai dan memberkati kita dalam panggilan-Nya.
Amin.

Salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...