Kemuliaan Allah


13 September 2019

Kisah Para Rasul 6:15
Semua orang yang duduk dalam sidang Mahkamah Agama itu menatap Stefanus, lalu mereka melihat muka Stefanus sama seperti muka seorang malaikat.

Ketika Stefanus dihadapkan ke Mahkamah Agama, orang-orang yang hadir di situ melihat muka Stefanus seperti muka seorang malaikat.

Tidak jelas bagaimana sesungguhnya wajah seorang malaikat, sebab tidak pernah bertemu malaikat, walau kita yakin ada banyak malaikat Tuhan mengeliling orang-orang percaya yang takut akan Tuhan;
Mazmur 34:7
Malaikat TUHAN berkemah di sekeliling orang-orang yang takut akan Dia, lalu meluputkan mereka.

Walau akhirnya Stefanus meninggal dengan cara dilempari orang-orang karena kesaksiannya tentang Yesus, namun sesungguhnya kematiannya adalah sebuah kemuliaan. Wajahnya seperti malaikat... 
Luar biasa!

Upayakan dan dapatkanlah kemuliaan dan kemegahan dunia ini kalau memang masih bisa, tetapi harus dengan cara yang benar dan tujuan mulia. Akan tetapi ingatlah, semua itu tidak ada apa-apanya dibandingkan dengan kemuliaan dari Allah.

Tentu juga tidak harus kita mengalami persis seperti pengalaman Stefanus, kalau bisa kiranya Tuhan meluputkan kita dari siksaan berat. Namun kemuliaan seperti Stefanus merupakan kerinduan kita, dimana kita bertahan dalam iman walau situasi sulit, bahkan mungkin di bawah tekanan berat.

Dan tentu yang sangat disayangkan adalah kebalikan dari pengalaman Stefanus, dimana ada orang  meninggalkan kemuliaan Allah dalam Kristus demi kemuliaan dunia yang akan binasa ini. Janganlah!

Berilah kemuliaan bagi Tuhan, dan biarlah kemuliaan-Nya nyata dalam hidup kita

Selamat belajar.
Selamat bekerja.
Selamat beraktivitas.
Selamat melayani.

Tuhan Yesus menyertai dan memberkati. Amin.

Salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...