Jangan Biarkan Lalang Tumbuh Padamu

15 Maret 2019

Matius 13:30
Biarkanlah keduanya tumbuh bersama sampai waktu menuai. Pada waktu itu aku akan berkata kepada para penuai: Kumpulkanlah dahulu lalang itu dan ikatlah berberkas-berkas untuk dibakar; kemudian kumpulkanlah gandum itu ke dalam lumbungku."

Sering orang-orang bertanya mengapa kejahatan berkembang dan tidak dihapus Tuhan saja di muka bumi ini. Mengapa dibiarkan?

Dari bacaan firman Tuhan di atas, kita dapat memahami bahwa hal itu memang dibiarkan Tuhan untuk sementara di dunia ini. Ada waktunya nanti akan diakhiri Tuhan itu semua.

Lalang adalah gambaran kejahatan yang ditanam iblis, tumbuh bersama benih yang baik yang ditanam Tuhan. 

Antara daun lalang dan daun gandum ketika masih kecil sulit dibedakan... nampak sepintas sama. Pada saat tertentu dalam perjalanan waktu akan terlihat dari buahnya.

Oleh karena itu mari kita cermati apa yang kita lakukan dan perbuat. 

Janganlah lalang-lalang itu tumbuh dalam diri kita. Mari kita cermati!

Biarlah gandum... apa yang baik dari Tuhan terus bertumbuh dan berbuah serta berkembang dalam diri kita.

Tentu sebisa kita... kitapun turut berupaya mencegah agar lalang-lalang tidak muncul di sekeliling kita. Namun di luar batas kemampuan kita, kita berharap dan berdoa agar Tuhan yang bekerja. 

Paling tidak kita tidak dipengaruhi oleh lalang-lalang itu. Gandumlah yang terus tersedia dalam diri kita untuk kita nikmati dan dinikmati orang dari diri kita.

Selamat belajar.
Selamat bekerja.
Selamat beraktifitas.
Selamat melayani.

Tuhan menyertai dan memberkati untuk bertumbuhnya gandum dalam diri kita .
Amin.

Salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...