Bahagianya Bersama Yesus, Sekarang Bekerjalah

10 Januari 2019

Matius 17:4
Kata Petrus kepada Yesus: "Tuhan, betapa bahagianya kami berada di tempat ini. Jika Engkau mau, biarlah kudirikan di sini tiga kemah, satu untuk Engkau, satu untuk Musa dan satu untuk Elia."

Di antara sekian banyak pengalaman murid-murid bersama Yesus, mungkin salah satu yang amat menakjubkan adalah ketika mereka melihat Yesus dimuliakan di atas gunung... Yesus berubah rupa di situ. 

Seandainya kita diperkenankan ikut di situ, kita tak dapat berkata-kata lagi sakin indah dan amat sangat eksklusif peristiwa itu. Ketakjuban para murid sungguh hal yang sangat menyenangkan, sampai-sampai Petrus mengungkapkan rasa bahagianya berada di atas gunung itu. Secara spontan Petrus mengatakan mau membuat tiga kemah di situ untuk Yesus, Musa dan Elia. Artinya bahwa Petrus ingin rasa bahagianya itu berlanjut terus di gunung itu, dia tak ingin segera pulang turun dari gunung.

Akan tetapi segera pemandangan indah itu berubah kembali seperti semula dan Yesus bersama murid yang ikut melihat pemandangan indah itu harus turun gunung untuk bekerja dan melayani, sebab tugas mereka belum selesai.

Keindahan kejadian yang disaksikam para murid, buat sementara dihidden dulu... disimpan dulu. Nantilah saat Kristus datang kembali, mereka akan melihat yang sebenarnya. Apa yang mereka saksikan di gunung itu sebagai persekot saja dululah. Nantilah mereka akan menyaksikan sepenuhnya KEAGUNGAN dan KEMULIAAN Kristus yang sesungguhnya... ohh indah sekali ini...

Sungguh indah memang bersama Yesus bagi kita yang meyakini. Itulah keajaiban Kristus. Namun demikian, biarlah keindahan hubungan kita dengan Yesus tidak membuat kita hanya terpana berhenti menikmatinya saja, seolah kita seperti ungkapan Petrus ingin membuat kemah lantas menikmati sendiri. Tugas hidup kita belum selesai !

Kita juga harus menyingsingkan lengan baju untuk turun bekerja, berkarya dan melayani. Keintiman hubungan kita dengan Yesus kiranya menginspirasi kita untuk serius dengan semua tanggung jawab kita sebaik-baiknya.

Kita meyakini bahwa keindahan Kristus yang sedang dihidden dan disimpan buat para murid, kita juga sama seperti itu. Semua kita akan dapat bagian dalam kemuliaan Kristus kelak, sebab itu janji-Nya. Sabar sajalah. 
Yang penting, sebelumnya...
• bekerja dululah!...
• berkarya dululah!... 
• melayani dululah!... 
• Bekerja keras dululah habis-habisan dengan semua tanggung jawab kita! 

Berilah dan lakukanlah yang terbaik apapun itu sesuai panggilan kita. Soal upah dan kemuliaan Tuhan yang kita idamkan... itu urusan Tuhan sepenuhnya. Percaya sajalah!

Para sahabat yang sudah merasakan keindahan hubungan dengan Tuhan... mari kita turun gunung... mari kita ke area kita masing-masing untuk memenuhi panggilan dan tanggung jawab kita. 

Apa yang terbaik yang dapat kita lakukan hari ini, jangan tahan-tahan!, jangan tanggung-tanggung!, jangan terlalu perhitungan takut rugi! Tidak ada yang rugi kalau kita yakini bahwa apa yang kita lakukan adalah untuk membuat senang Bapa kita di Surga yang sedang menghidden apa yang akan kita peroleh nanti sebagai kejutan yang menyenangkan!

Ayo semangat ! !

Selamat beraktifitas.
Selamat melayani.

Tuhan memberkati kita.
Amin.

Salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...