Umur Panjang, Sehat, dan Berbahagia

3 Juni 2019

Amsal 3:1-2
Hai anakku, janganlah engkau melupakan ajaranku, dan biarlah hatimu memelihara perintahku, karena panjang umur dan lanjut usia serta sejahtera akan ditambahkannya kepadamu.

Ketika seseorang berulang tahun, maka ucapan kita sering adalah: semoga panjang umur dan berbahagia! Itulah doa.

Panjang umur atau lanjut usia dan damai sejahtera adalah dambaan semua orang. Panjang umur menjadi harapan banyak orang. 

Ada suku tertentu, dimana jika keluarga, mungkin orang tua, kakek atau nenek meninggal dunia dalam usia lanjut, maka keluarga diajak untuk tidak terlalu larut dalam kesedihan, tetapi diiringi dengan "keceriaan", sebab hal itu adalah anugerah dan kebanggaan.



Firman Tuhan menyebutkan bahwa usia lanjut dan damai sejahtera adalah sesuatu yang ditambahkan atau bonus hidup.

Dalam ayat di atas, paling pokok dan penting sebetulnya adalah kehidupan yang tetap "memelihara perintahku” kata penulis Amsal. Dalam hal ini bagi kita adalah kehidupan yang teguh memegang firman Tuhan.

Marilah kita berdoa agar umur kita dipanjangkan sesuai dambaan kita. Upayakanlah hidup sehat agar usia kita lanjut. Jaga kesehatan fisik dan kesehatan rohani. Akan tetapi tidak hanya umur panjang yang kita doakan, namun bagaimana agar dalam umur yang panjang itu, kita isi dengan hidup berpegang teguh kepada ajaran dan perintah Yesus.

Tuhan Yesus menyertai dan memberkati kita senantiasa. Amin.

Salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...