Menerima Terang


24 Desember

Yohanes 1:4-5 
Dalam Dia ada hidup dan hidup itu adalah terang manusia.
Terang itu bercahaya di dalam kegelapan dan kegelapan itu tidak menguasainya.

Bagaimana kita menghilangkan gelap?

Gelap tidak dapat kita angkat dan dipindahkan seperti benda lain. Gelap terjadi karena ketiadaan terang. Oleh karena itu gelap akan hilang bila ada cahaya atau sinar datang. Suasana akan menjadi terang jika ada berkas sinar.

Semenjak jatuh ke dalam dosa, maka kegelapan menguasai manusia. Gelap yang menguasai manusia tidak bisa dihilangkan begitu saja. Tidak bisa diangkat. Tidak bisa diusir. Haruslah datang yang dapat menghilangkannya. Yang menghilangkannya adalah TERANG. TERANG itu adalah Kristus. Bila gelap bertemu TERANG, maka terang akan menang. Itulah yang dimaksudkan Yohanes bahwa kegelapan tidak menguasainya... gelap tidak menguasai TERANG.

Oleh sebab itu, manusia yang berada dalam kegelapan akan dibebaskan dari kegelapan itu jika dia menerima TERANG. TERANG itu telah datang. Karena itu terimalah!

Bagi kita yang telah menerima TERANG itu, biarlah semakin terang dan semakin bercahaya menerangi sekeliling kita. 

Doa kita adalah agar jiwa-jiwa yang masih berada dalam kegelapan; dapat menerima TERANG itu... menerima Kristus yang telah datang dan akan datang kembali. Kita dipakai Allah untuk maksud itu.
M a r i l a h  ! !

Selamat menantikan Hari Natal.

Tuhan memberkati kita.
Amin.

Salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...