Lukas 23:34
Yesus berkata: "Ya Bapa, ampunilah mereka, sebab mereka tidak tahu
apa yang mereka perbuat." Dan mereka membuang undi untuk membagi
pakaian-Nya.
Ucapan Yesus yang paling mulia adalah ketika dalam kesakitan-Nya
di kayu salib berseru, "Bapa,
ampunilah mereka..."
Keagungan dan Kebesaran Kristus terletak ketika dalam
keadaan amat tersiksa berkata seperti itu.
Kata-kata Yesus BERKUASA, karena itu apa saja yang Dia
ucapkan segera terjadi. Yesus bisa mengatakan sesuatu, sehingga dengan kata-kata
itu Dia segera bebas dari siksa salib dan siapa saja yang menyalibkan-Nya
langsung mati pada saat itu juga.
Namun bukan itu yang dilakukan-Nya. Kata-kata berkat dan
menyejukkan yang diucapkan dan didoakan Yesus dari salib. Yesus taat kepada
kehendak Allah Bapa. Dia harus melalui jalan salib, sehingga kata-kata-Nya
sungguh mengagumkan. Keagungan
Kristus nyata melalui ucapan-Nya ini.
Kalau manusia yang sedang disakiti orang, biasanya kata-kata
cercaan atau bahkan kata kutukan yang keluar.
Kita bersyukur dan amat bersyukur bahwa pengampunan Yesus sungguh telah tergenapi melalui kematian-Nya.
Pengampunan-Nya berlaku bagi siapa saja yang percaya dan menerima-Nya.
Dengan kematian-Nya, kita merasa lega karena bebas dari
hukuman dan kutukan dosa. Apa yang dilakukan Yesus sungguh amat mahal. Kita
tidak mampu membayarnya dengan apapun juga.
Apa yang paling mahal telah Yesus berikan kepada kita. Oleh
karena itu apa yang paling baik kita persembahkanlah kepada Dia.
Meskipun yang kita persembahkan sangat jauh di bawah apa
yang telah Dia beri, tidak apalah. Yang penting kita memberi yang terbaik
sebagai rasa syukur dan penghormatan tulus kita bagi Yesus yang telah mati bagi
kita.
Puji Tuhan !!
Selamat Jumat Agung
Selamat Beribadah
Tuhan Yesus yang telah mempersembahkan diri-Nya senantiasa
memberkati kita. Amin.
Teriring salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar