Hidup Memuliakan Allah


30 September 2019

Efesus 2:10 
Karena kita ini buatan Allah, diciptakan dalam Kristus Yesus untuk melakukan pekerjaan baik, yang dipersiapkan Allah sebelumnya. Ia mau, supaya kita hidup di dalamnya.

Seandainya kita bisa menciptakan apa saja yang kita mau, apa yang akan kita ciptakan?

Pertanyaan lanjutan adalah untuk apa hal itu kita ciptakan?

Pastilah yang kita ciptakan itu bertujuan untuk menyenangkan hati kita. Kita ciptakan untuk kebanggaan kita.

Untuk apa kita dibuat dan diciptakan Allah?

Seorang penulis terkenal dengan bukunya yang laris terjual mengatakan bahwa kita diciptakan untuk menyatakan kemuliaan Allah.

Rasul Paulus mengatakan bahwa kita diciptakan untuk melakukan pekerjaan baik. Keinginan Allah adalah agar kita hidup di dalam tujuan untuk apa kita diciptakan. Allah mau itu.

Sebab itu marilah kita senantiasa memuliakan Allah dengan berbuat apa yang baik berupa:
• melayani dengan sungguh-sungguh,
• bekerja dengan tekun dalam profesi masing-masing, dapat dipercaya dalam tanggung jawab yang diberikan, apapun itu, bila memungkinkan ada prestasi-prestasi kerja yang bermakna bagi banyak orang,
• dalam konteks khusus, kita bertujuan menolong orang percaya untuk berfokus kepada Kristus, 
• dalam masyarakat umum yang heterogen, kita berperan menghadirkan Kerajaan Allah... menolong orang bahwa ada Allah yang harus kita taati, dan bila keadaan sudah memungkinkan bawalah mereka untuk percaya dan menerima Kristus.

Mari kita fokuskan hidup kita untuk melakukan apa yang baik sebagai wujud dari tujuan untuk apa kita diciptakan Allah. Jangan tunda-tunda, lakukanlah hari ini juga sesuai kapasitas dan peran yang Tuhan beri.

Selamat belajar.
Selamat betaktifitas.
Selamat melayani.

Tuhan beserta kita.
Amin.

Salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...