9 Oktober 2019
Amsal 14:31
Siapa menindas orang yang lemah, menghina Penciptanya, tetapi siapa
menaruh belas kasihan kepada orang miskin, memuliakan Dia.
Tajam dan telak sekali rasanya ayat di atas yang ditujukan
kepada siapa saja yang menindas sesamanya yang dianggap lemah.
Menindas bisa berarti memperdaya, mengeksploitasi, memeras,
menipu, menahan hak orang, dan sebagainya.
Bila hal itu kita lakukan, maka kita disamakan dengan
menghina Pencipta kita, yaitu Allah sendiri.
Keras sekali!
Orang yang lemah berarti orang yang tidak berdaya dalam banyak
hal atau dalam hal-hal tertentu.
Ironis sekali terkadang, dimana ada orang yang mestinya
ditolong, dibela dan diangkat, tapi malah justru dijatuhkan.
Sebagai anak-anak Allah, mari kita berkolaborasi dan
koperatif dalam berbagai hal yang dapat kita lakukan dengan sekeliling kita,
terutama dalam pelayanan yang dipercayakan-Nya kepada kita.
Biarlah kita berprinsip; kalau tidak/belum dapat menolong orang, minimal jangan memberati.
Inilah salah satu wujud bagaimana kita memuliakan Allah;
bahwa memuliakan Allah tidak sekedar bernyanyi dan melakukan ritual khusuk...
tidak sekedar sibuk di balik tembok gereja, tetapi kita disuruh berbuat sesuatu
sesuai karunia dan talenta yang bermanfaat bagi banyak orang dengan hati
melayani tanpa pernah menganggap, tidak mengingat-ingat, atau jangan
merasa-rasakan bahwa kita berjasa.
Sebaliknya kalau orang menindas kita, dan orang terasa tidak
menaruh belas kasihan... sudahlah! Kalau mau diselesaikan menurut ranah hukum,
silahkan saja. Tapi tidak usah maksa ngotot-ngototan seperti orang tak mengenal
Tuhan, karena bisa sobek nanti otot kita.
Kiranya Amsal 14:23
mengajak dan mendorong kita untuk menghargai sesama kita sebagai sama-sama
ciptaan Allah.
Berilah apa yang patut kita beri, minimal berilah senyuman tulus
dan uluran jabat tangan erat dan hangat kepada sesama.
Mari kita lakukan itu!
Selamat belajar.
Selamat beraktivitas.
Selamat melayani.
Tuhan menyertai dan memberkati.
Amin
Salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung
Tidak ada komentar:
Posting Komentar