Meneladani Kristus dan Menjadi Teladan


25 September 2019

1 Korintus 4:16 
Sebab itu aku menasihatkan kamu: turutilah teladanku!

Istimewa dan indah sekali kehidupan Paulus yang dapat mengatakan kepada orang-orang Korintus, "Turutilah teladanku!"

Pastilah berat sekali dapat mengatakan seperti itu, dan memang faktanya demikian perjuangan Paulus.

Bagaimana dengan kita?

Semua tentu adalah proses. Butuh waktu. Tapi jika waktu lebih cepat... akan lebih baik.

Paling tidak, biarlah kita dapat berkata-kata dengan tutur kata yang baik, hangat dan santun. Kata-kata kita berisi. Biarlah kata-kata kita selalu bertujuan membangun dan menguatkan orang lain... sambil kitapun terus berproses menuju apa yang kita ucapkan. 

Kitapun teruslah berjuang di dalam dan bersama Kristus agar hidup kita dapat menuju seperti Paulus, dimana tanpa kata-katapun, orang melihat dan terdorong melakukan apa yang orang lihat yang sedang kita lakukan. 

Kuncinya adalah mari kita taat mulai dari hal-hal sederhana. Pegang janji-janji Allah. Teladani kehidupan Yesus, dan juga tempuhlah jalan-jalan kehidupan orang-orang yang hidup mengasihi Kristus. 

"Tuhan Yesus, mampukanlah kami yang lemah tak berdaya apa-apa ini untuk taat dan meneladani Engkau, sehingga kamipun dimampukan hidup menjadi teladan bagi orang lain. Ampunilah kami dalam banyaknya kami gagal menjadi teladan bagi orang sekitar kami. Walau tak seberapa, biarlah hari inipun ada yang dapat kami lakukan sebagai wujud teladan yang baik bagi sesama kami. Amin"

Selamat belajar. 
Selamat bekerja.
Selamat melayani.

Tuhan Yesus menolong kita menjadi teladan yang baik bagi sesama. Amin.

Teriring salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...