Pikiran Yang Sehat, Mau??


Oktober 2019

Filipi 4:8
Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu.

Apa yang ada dalam pikiran kita, maka itulah yang akan mewarnai apa yang kita lakukan. Oleh sebab itu kita diajak untuk mengisi pikiran kita dengan hal-hal positif. 

Salah satu yang dapat membuat kita termotivasi menaruh hal-hal poitif dalam pikiran kita adalah dengan merenungkan firman Tuhan. Kita akan memiliki pikiran yang sehat. 

Pikiran yang sehat juga berpengaruh terhadap kesehatan fisik kita. Walau sulit  mencari rumusan hubungannya... ada hubungan antara pikiran yang sehat dengan jiwa dan fisik yang sehat.

Oleh karena itu mari kita berkomitmen agar kita tidak kehilangan kesempatan merenungkan firman Tuhan setiap hari. Adakanlah setiap hari waktu kita untuk saat teduh.

Biarlah kita mulai saat ini berkeputusan untuk memiliki saat pribadi dengan Tuhan agar kita terdorong untuk memiliki pikiran yang baik dan sehat.

Di dalam Yesus Kristus, kiranya:
• Sehatlah pikiran kita !
• Sehatlah fisik kita !
• Sehatlah jiwa kita !
• Sehatlah rohani kita !

Terpujilah Tuhan...

Selamat berlibur
Selamat beraktivitas.
Selamat melayani.

Tuhan menguatkan dan meneguhkan kita untuk memiliki pikiran yang benar, sehat dan baik.
Amin.

Salam dan doa,
Alamta Singarimbun- Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...