Tergantung Siapa yang Memberi


1 Oktober 2019

Yakobus 1:17
Setiap pemberian yang baik dan setiap anugerah yang sempurna, datangnya dari atas, diturunkan dari Bapa segala terang; pada-Nya tidak ada perubahan atau bayangan karena pertukaran.

Ada seorang kawan yang begitu senang dan bangga bercerita tentang buku miliknya. 

Bukunya itu dia terima langsung dari pengarangnya yang terkenal, dan di buku itu tertera tanda tangan pengarangnya itu... lengkap dengan kota dan hari serta tanggalnya, yang dibubuhkan saat diterima.

Memang bukan hanya nilai dan harga buku itu yang penting, tapi rupanya dari siapa buku itu datangnya terlebih penting. Sebab buku itu ada banyak dijual di toko buku.

Kita menerima pemberian dan anugerah yang baik. Pemberian itu bukan saja kita lihat dari sisi nilainya, tetapi terlebih penting adalah dari SIAPA kita terima. Pemberian itu datang dan dianugerahkan oleh Allah Bapa yang sempurna.

Karena begitu banyaknya pemberian-Nya yang telah kita terima, mungkin kita sampai lupa saatnya dan apa saja yang telah Allah beri. Tidak apalah... tetapi yang tidak boleh kita lupa adalah Allah yang memberi. Allah Yang Sempurna sebagai sumber anugerah adalah Allah Bapa kita yang tidak pernah berubah. Dia sejati. Dia bukanlah bayangan yang abstrak.

Sebagaimana Allah kita sempurna dan tak pernah berubah oleh apapun, maka biarlah kita juga semakin disempurnakan oleh Kristus. Biarlah kasih setia kita kepada Dia, Allah Bapa Yang Maha Baik dan Sempurna, semakin bersemi dan semakin mesra.
S e m o g a  ! !

Selamat belajar.
Selamat betaktifitas.
Selamat melayani.

Tuhan memberkati.
Amin.

Salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...