Apakah yang Kita Kejar?

22-Feb-2018

Roma 14:19
Sebab itu marilah kita mengejar apa yang mendatangkan damai sejahtera dan yang berguna untuk saling membangun.

Semua orang ingin damai dan sejahtera. Kita memiliki peran menghadirkan damai sejahtera. Semua kita berpotensi untuk membuat suasana damai sejahtera. Sebab itulah Paulus mengajak kita untuk mengejarnya

Mengejar artinya bergerak cepat... ada usaha keras. Begitulah diumpamakan apa yang harus dilakukan untuk mewujudkan damai dan sejahtera.

Ketika kita lahir baru, maka di dalam hati kita ada Roh Kudus. Kepada kita diberikan damai sejahtera. Tuhan Yesus berkata,

"Damai sejahtera Kutinggalkan bagimu. Damai sejahtera-Ku Kuberikan kepadamu, dan apa yang Kuberikan tidak seperti yang diberikan oleh dunia kepadamu. Janganlah gelisah dan gentar hatimu." (Yohanes 14:27)"

Orang yang telah menerima damai sejahteralah yang akan bisa sepenuhnya membawa damai sejahtera.

Oleh karena itu kita yang mesti sadar bahwa kitalah yang harus berperan membawa damai. Kitalah yang harus mengejar sesuatu untuk mendatangkan sejahtera.

 Image result for romans 14:19

Sahabat, mari kita sungguh-sungguh merasakan damai sejahtera. Berdoalah agar damai sejahtera menjadi milik kita. 

Selanjutnya mari kita berperan sungguh-sungguh menghadirkan damai sejahtera di rumah tangga, gereja, tempat bekerja... dimanapun kita berada. 

Biarlah melalui ucapan kita, melalui cara kita memperlakukan orang, cara kita berkomunikasi... bahkan denganź bahasa tubuh kita... kita berlari-mengejar damai sejahtera. 

Selamat belajar...
Selamat bekerja...
Selamat beraktifitas...
Selamat melayani

Tuhan memberkati dan menyertai kita senantiasa. Amin.

Teriring salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...