Mengarahkan Diri Ke Depan



26-Jan-2017

Filipi 3:13 
Aku melupakan apa yang telah di belakangku dan mengarahkan diri kepada apa yang di hadapanku

Saat-saat seperti ini, saya merenungkan kembali banyak hal yang telah terjadi dan dilewati di masa lalu. Saya merasakan banyak pertolongan Tuhan. Tuhan sungguh baik dan teramat baik.

Di sisi lain ada banyak kekeliruan yang telah dilakukan. Banyak kesempatan baik yang mestinya dilakukan terlewati. Banyak kegagalan. Rasanya ingin waktu diulang agar semua yang terhilang itu diperoleh kembali, tetapi itu tak mungkin. Mustahil kembali ke masa lalu.

Tetapi bersyukur karena Tuhan baik. Dia tidak lagi menghitung-hitung semua kesalahan yang telah dilakukan. Dia juga tidak berperkara dengan kegagalan masa lalu kita. Tuhan tidak bermaksud mendakwa dengan semua perasaan bersalah dan kekecewaan kita. Puji Tuhan!

Sekarang... terimalah uluran kasih sayang Tuhan dalam Kristus. Berdamailah dengan Dia. Setelah itu kita diingatkan oleh komitmen Rasul Paulus...

Para sahabat... mari kita arahkan hati kita ke depan tanpa diganggu oleh kegagalan masa lalu. Allah sudah berdamai dengan kita dalam Yesus dan Dia tetap memelihara kita. Sebab itu tetaplah optimis dan semangat... Ayo semangat !...

Para sahabat yang kekasih...
Selamat bekerja dan selamat berkarya...
Selamat melayani...

Tuhan menyertai dan memberkati kita. Amin...

Teriring salam dan doa,
Alamta Singarimbun-Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...