Ukuran Pakaian Murid-Murid Kristus



03-Mar-2017

Kolose 3:12 
Karena itu, sebagai orang-orang pilihan Allah yang dikuduskan dan dikasihi-Nya, kenakanlah belas kasihan, kemurahan, kerendahan hati, kelemahlembutan dan kesabaran.

Dalam beberapa undangan acara tertentu sering ada tertulis mengenai pakaian yang harus dipakai, misalnya:
• Pakaian: batik lengan panjang
• Pakaian: PDU 1 lengkap
• Pakaian: seragam KORPRI
• Pakaian: bebas dan rapi
• Pakaian: ...............

Ketika tampil dalam paduan suara di gereja, maka ditetapkanlah pakaian yang harus dikenakan, misalnya kaum bapak memakai baju putih berdasi dan kaum ibu memakai batik nuansa biru. 

Dalam pesta pernikahan, seluruh keluarga ditetapkan memakai kostum tertentu yang telah disepakati. Sering sekali kaum ibu sangat sibuk untuk urusan pakaian kebayanya dan pergi ke salon untuk berdandan. 

Dalam kampanye juga pakaian menjadi ciri khas kubu tertentu. 

Ketika mendarat di bandara, maka seorang yang dijemput berkomunikasi dengan penjemputnya. Salah satu yang diberitahu adalah pakaian mereka masing-masing agar dapat dikenali.

Sebagai orang yang telah dipilih Allah menjadi anak-Nya, apa kostum yang harus kita pakai? Dengan apa kita dikenal?

Rasul Paulus mengingatkan "ukuran pakaian" seragam yang harus kita kenakan adalah:
• lingkar perut: belas kasih
• lingkar kerahnya: murah hati
• lingkar dadanya: rendah hati
• ukuran dari bahu ke bawah: lemah lembut
• panjang tangannya: sabar

Bila ukuran tersebut kita pakai, maka terasa cocok untuk dipakai. Orangpun melihat betapa serasinya pakaian kita. Orang-orang akan bertanya dimana kita menjahitnya. Dan akhirnya orang akan tahu bahwa yang menjahitnya adalah Yesus. Mereka akan memuji-muji PENJAHITNYA. Dan syukurlah jika orang-orangpun ramai-ramai datang kepada Yesus untuk menjahit pakaian mereka. Semakin ramailah kita mengenakan pakaian yang dijahit Yesus. Puji Tuhan...

Para sahabat... marilah kita mengenakan pakaian seragam kita itu hari ini dan pakailah itu setiap hari. 

Selamat bekerja dan selamat berkarya...
Selamat melayani...

Tuhan Yesus menyertai dan memberkati kita. Amin...

Teriring salam dan doa,
Alamta Singarimbun – Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...