Ujian Mata Kuliah Kehidupan



17-Feb-2017

Yakobus 1:12
Berbahagialah orang yang bertahan dalam pencobaan, sebab apabila ia sudah tahan uji, ia akan menerima mahkota kehidupan yang dijanjikan Allah kepada barangsiapa yang mengasihi Dia.

Kalau diperhatikan anak sekolah, anak SD misalnya... berapa banyak lagilah dia harus ujian... berapa banyak lagi dia harus belajar... berapa banyak lagi dia harus menghabiskan kertas untuk ditulisi... berapa banyak lagi dia butuh tinta untuk menulis hingga lulus jadi sarjana nanti? 

Sungguh amat banyak. Namun dia harus jalani dan nanti juga akan selesai dan diwisuda.

Melihat hidup kita... ada berapa banyak lagikah tantangan dan ujian hidup yang harus dihadapi hingga hidup kita dinyatakan selesai? Mungkin masih banyak lagi... tapi semua akan selesai.

Yang penting tetaplah tekun dan bersemangat. Laksana ujian... biarlah seluruh ujian kita dinyatakan Tuhan lulus dengan nilai sebaik-baiknya hingga nanti kita diwisuda pada waktu Kristus datang bersama prosesi malaikat yang mengiringi dalam upacara besar di awan-awan. 

Biarlah judisium kita sangat memuaskan bahkan cum laude.

Untuk itu kita harus rela diuji dan harus tahan uji dalam semua mata kuliah hidup. Biarlah seluruh beban SKS kehidupan kita terselesaikan dengan amat baik dan sesempurna mungkin. 

Para sahabat yang kekasih...
Selamat bekerja dan selamat berkarya...
Selamat melayani...

Allah Bapa menyertai dan memberkati hidup kita. Amin...

Teriring salam dan doa,
Alamta Singarimbun - Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RENUNGAN

KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB

11 April 2024   KRISTEN PROGRESIF vs AJARAN ALKITAB   Beberapa hari ini kita dimarakkan dengan viralnya video yang menayangkan wawancara den...